HaBe Plus, BEKASI - Dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca Idul Fitri 1446 H, PT Gunung Raja Paksi (GRP) Tbk menggelar halal bihalal bersama insan media di Rumah Makan Mang Engking, Summarecon Kota Bekasi, Kamis (24/04/2025).
Acara berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Dalam sambutannya, Ananta Wisesa selaku Head of Corporate Communications PT GRP Tbk menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan media dalam mengawal informasi perusahaan secara objektif dan konstruktif.
GRP menilai keberadaan media sebagai mitra strategis dalam membangun citra positif perusahaan dan menjaga komunikasi yang sehat dengan publik.
“Silaturahmi seperti ini sangat penting untuk memperkuat hubungan baik yang selama ini sudah terjalin. Kami sangat menghargai peran rekan-rekan jurnalis dalam menyampaikan informasi yang seimbang dan edukatif kepada masyarakat,” ujar Ananta Wisesa, perwakilan GRP dalam sambutannya.
Selain menjadi ajang silaturahmi, Ia juga mengatakan halal bihalal ini menjadi momentum untuk berdiskusi ringan mengenai perkembangan industri baja nasional serta peran penting media dalam mendukung narasi pembangunan industri berbasis keberlanjutan dan inovasi.
Acara ditutup dengan makan sore bersama dan sesi foto, menandai semangat kebersamaan antara PT Gunung Raja Paksi (GRP) Tbk dan insan pers sebagai mitra komunikasi yang solid.
"Dengan adanya kegiatan ini, GRP berharap sinergi dengan media terus terjaga dan semakin erat dalam mendukung kemajuan perusahaan serta pembangunan daerah secara umum," tutupnya.
Alfiyan