• Jelajahi

    Copyright © Harianbekasi
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tiga Pilar Bekasi Selatan Bersihkan Banner Tak Berizin

    harianbekasiplus
    Jumat, 11 April 2025, April 11, 2025 WIB Last Updated 2025-04-11T08:36:58Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    HaBe Plus, Bekasi - Camat Bekasi Selatan laksanakan aksi gabungan penertiban spanduk/banner liar (tidak berizin) bersama unsur Tiga Pilar dan OPD terkait.


    Kegiatan dimulai dengan apel persiapan pada Pukul. 08.00 WIB di Halaman Kelurahan Pekayon Jaya dihadiri Unsur Kecamatan, Unsur Polsek Bekasi Selatan, Unsur Koramil 01/Kranji, Kelurahan Pekayon Jaya dan Jakasetia, Tim DBMSDA, UPTD LH Kecamatan Bekasi Selatan, UPTD LLAP Kecamatan Bekasi Selatan,  UPTD Pajak & Retribusi Daerah Wilayah Kecamatan Bekasi Selatan, Satpol PP Kecamatan Bekasi Selatan,  Linmas Kelurahan Pekayon Jaya dan Jakasetia, Jumat (11/04/2025).


    Camat Bekasi Selatan, Karya Sukmajaya bertindak selaku Pembina Apel  memberikan arahan kepada 100 orang peserta yang hadir tentang pentingnya menjaga keindahan dan kebersihan lingkungan serta komitmennya dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat.


    Dia juga memberikan semangat kepada peserta apel untuk melaksanakan aksi nyata dengan membersihkan spanduk banner liar yang tak berizin di Wilayah Bekasi Selatan.


    Peserta dibentuk menjadi beberapa Tim, Tim pertama bertugas di Kelurahan Pekayon Jaya lalu bergerak ke arah utara Jalan Raya Pekayon sampai dengan  Pakuan Mall, selanjutnya melanjutkan ke Jalan Permata Pekayon membersihkan spanduk liar (tidak berizin) serta yang sudah habis  izinnya.


    Tim kedua bertugas di Kelurahan Jakasetia, bergerak ke arah selatan Jalan Raya Pekayon sampai dengan Pondok Mitra Lestari, lalu dilanjutkan ke jalan baru/jalan irigasi dengan membersihkan banner dan spanduk liar tidak berizin serta yang sudah habis izinnya.


    Seluruh rangkaian kegiatan berjalan lancar dan sampah penertiban diangkut oleh Tim Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) LH untuk dibuang ke TPA


    Karya berharap, wilayahnya menjadi bersih dari spanduk dan banner yang tidak berizin.


    "Kami berharap Bekasi Selatan menjadi bersih dari spanduk dan banner liar yang tak berizin, estetika kota terjaga dan pastinya tidak ada loss potensi pendapatan yang hilang," ucap Karya.


    Camat Bekasi Selatan juga akan menyisir dan menertibkan banner liar di sepanjang Jl Cikunir Kelurahan Jakamulya, sepanjang Jl Veteran Kelurahan Margajaya dan sepanjang KH Noer Ali Kelurahan Kayuringin Jaya pada Senin dan Selasa 14 - 15 April 2025. 


    Alfiyan 

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini